Presiden Jokowi: Tol Cisumdawu Mempermudah Menuju Bandara Internasional Kertajati

Batara.info | Indeks daya saing global Indonesia, efisiensi bisnis, hingga performa ekonomi Indonesia melonjak naik.

Hal tersebut disampaikan Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) melalui akun media sosial Instagram pribadinya, Jumat (1/9/2023).

Presiden mengatakan, salah satu pendorong peringkat itu adalah infrastruktur yang begitu gencar dibangun dalam beberapa tahun terakhir.

Kepala Negaa mengungkapkan, jalan, jalan tol, jembatan, pelabuhan, bandara sampai bendungan baru telah dibangun di seluruh pelosok Indonesia. Salah satunya, lanjut dia, Jalan Tol Cileunyi-Sumedang-Dawuan (Cisumdawu).

“Jalan tol sepanjang 61,6 km dan memiliki terowongan kembar sepanjang 472 m ini menghubungkan Kota Bandung dari Jalan Tol Cipularang ke Jalan Tol Cipali, sekaligus mempermudah jalur menuju Bandara Internasional Kertajati di Kabupaten Majalengka,” jelas Presiden. [ary]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *